Penatalaksanaan acne vulgaris

Posted by Anonymous

Kalbefarma - Acne atau jerawat merupakan suatu masalah yang mengganggu, sekitar 80% remaja dan anak muda yang berusia 11 hingga 30 tahun mengalami masalah jerawat. Beberapa tahun belakangan ini para ahli terus-menerus mempelajari patogenesis terjadinya penyakit tersebut.

Sejak 25 tahun yang lalu, berbagai obat sistemik dan topikal terus menerus berkembang sebagai terapi kasus acne terutama untuk jenis acne vulgaris. Berbagai petunjuk penanganan terus menerus berubah karena hasil perkembangan penelitian yang juga terus berjalan.

Saat ini pendekatan terapi acne dimulai dengan penilaian riwayat ataupun kebiasaan pasien. Hal-hal yang dinilai termasuk tingkat keparahan acne, tipe dari lesinya ada atau tidaknya jaringan parut, pengaruh fisiologis dari penyakit ini dan pengalaman menggunakan berbagai obat anti jerawat (obat yang diresepkan oleh dokter ataupun obat yang dijual bebas).

Sebagai farmakologi terapi acne, retinoid topikal merupakan terapi lini peertama untuk semua jenis kasus acne terutama kasus berat. Bila ada lesi inflamasi namun jenis acnenya ringan atau sedang antimikrobial topikal sebaiknya dikombinasi dengan retinoid topikal untuk mempercepat terjadinya penyembuhan. Untuk kasus acne berat kombinasi dengan retinoid topikal dan atau antibiotik oralbenzoyl peroxide. Sedangkan untuk kasus acne yang sangat parah seperti acne konglobata pemberian isotretinoin dapat menjadi pilihan.

Melakukan maintenance terapi untuk acne sangatlah penting, mengingat penyakit ini cenderung berulang bila terapi dihentikan.